RESEPNILA.COM - Resep Nusantara Ikan Mujair Acar Kuning  Penggemar masakan ikan air tawar tentu tahu dengan ikan favourit satu ini, Ikan mujair. Salah satu ikan air tawar yang banyak di pilih sebagai lauk harian keluarga Indonesia. Ikan satu ini, memang memiliki banyak kelebihan. Salah satunya adalah bahwa mujair akan tetap terasa lezat dimasak dengan resep apapun. Hebat kan? So bagi anda yang belum gemar mengkonsumsi mujair, sebaikanya anda segera memulainya. Toh, kita bisa mendapatkan mujair dengan mudah di seluruh penjuru negeri cantik tercinta ini.


Baca juga: Resep Nusantara;  Ikan Nila Goreng Saus Tiram Spesial Super Lezat

Kita coba ya salah satu resep ikan mujair, Ikan Mujair Acar Kuning Super Lezat.

Tidak terlalu sulit kok membuat mujair acar kuning, karena resep membuatnya tergolong sangat mudah meski bagi anda yang belum jago memasak. Jika suka, bisa juga menggunakan bawang lokio untuk menggantikan bawang merah utuh.
 

Bahan Resep Ikan Mujair Acar Kuning:
a. 800 g ikan mujair
b. 1½ sdm air jeruk nipis
c. 1 sdt garam
d. Minyak sayur, untuk menggoreng
f. 1 lembar daun salam
g. 1 batang serai, memarkan
h. 200 g mentimun, potong 4 x1 cm
i. 200 g wortel, potong 4 x 1 cm
j. 100 g bawang merah ukuran kecil
k. 10 buah cabai rawit merah
l, ½ sdm garam
m. ½ sdt gula pasir
n. 350 ml air
o. ½ sdm cuka

Catatan: Anda bisa juga menggunakan bawang lokio untuk menggantikan bawang merah utuh.


Bumbu, haluskan:
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm kunyit
4 butir kemiri

Cara membuat
Resep Ikan Mujair Acar Kuning::
1. Lumuri ikan mujair dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama ± 15 menit.
2. Panaskan minyak, goreng ikan hingga matang. Angkat kemudian tiriskan.
3. Panaskan 3 sdm minyak sisa menggoreng, tumis bumbu halus, daun salam, dan serai hingga harum.
4. Masukkan mentimum, wortel, bawang, dan cabai, aduk. Tambahkan garam dan gula, aduk rata.

5. Tuang air, masak hingga meresap. Tambahkan cuka, aduk sebentar, angkat. Tuang bumbu acar di atas ikan goreng. 

Bagaimana, mudah kan? Jika tak ada yang terlewati bahan dan bumbunya saya yakin anda saat ini tengah sibuk bersantap ria dengan orang - orang tercinta. Menikmati masakan sendiri, resep ikan mujair acar kuning yang bisa membuat kita lupa akan hutang - hutang yang sudah jatuh tempo...
Salam ResepNila, salam Dapur Ngepul!

Resep Nusantara Ikan Mujair Acar Kuning Super Lezat

RESEPNILA.COM - Resep Nusantara Ikan Mujair Acar Kuning  Penggemar masakan ikan air tawar tentu tahu dengan ikan favourit satu ini, Ikan mujair. Salah satu ikan air tawar yang banyak di pilih sebagai lauk harian keluarga Indonesia. Ikan satu ini, memang memiliki banyak kelebihan. Salah satunya adalah bahwa mujair akan tetap terasa lezat dimasak dengan resep apapun. Hebat kan? So bagi anda yang belum gemar mengkonsumsi mujair, sebaikanya anda segera memulainya. Toh, kita bisa mendapatkan mujair dengan mudah di seluruh penjuru negeri cantik tercinta ini.


Baca juga: Resep Nusantara;  Ikan Nila Goreng Saus Tiram Spesial Super Lezat

Kita coba ya salah satu resep ikan mujair, Ikan Mujair Acar Kuning Super Lezat.

Tidak terlalu sulit kok membuat mujair acar kuning, karena resep membuatnya tergolong sangat mudah meski bagi anda yang belum jago memasak. Jika suka, bisa juga menggunakan bawang lokio untuk menggantikan bawang merah utuh.
 

Bahan Resep Ikan Mujair Acar Kuning:
a. 800 g ikan mujair
b. 1½ sdm air jeruk nipis
c. 1 sdt garam
d. Minyak sayur, untuk menggoreng
f. 1 lembar daun salam
g. 1 batang serai, memarkan
h. 200 g mentimun, potong 4 x1 cm
i. 200 g wortel, potong 4 x 1 cm
j. 100 g bawang merah ukuran kecil
k. 10 buah cabai rawit merah
l, ½ sdm garam
m. ½ sdt gula pasir
n. 350 ml air
o. ½ sdm cuka

Catatan: Anda bisa juga menggunakan bawang lokio untuk menggantikan bawang merah utuh.


Bumbu, haluskan:
12 butir bawang merah
5 siung bawang putih
2 cm kunyit
4 butir kemiri

Cara membuat
Resep Ikan Mujair Acar Kuning::
1. Lumuri ikan mujair dengan air jeruk nipis dan garam. Diamkan selama ± 15 menit.
2. Panaskan minyak, goreng ikan hingga matang. Angkat kemudian tiriskan.
3. Panaskan 3 sdm minyak sisa menggoreng, tumis bumbu halus, daun salam, dan serai hingga harum.
4. Masukkan mentimum, wortel, bawang, dan cabai, aduk. Tambahkan garam dan gula, aduk rata.

5. Tuang air, masak hingga meresap. Tambahkan cuka, aduk sebentar, angkat. Tuang bumbu acar di atas ikan goreng. 

Bagaimana, mudah kan? Jika tak ada yang terlewati bahan dan bumbunya saya yakin anda saat ini tengah sibuk bersantap ria dengan orang - orang tercinta. Menikmati masakan sendiri, resep ikan mujair acar kuning yang bisa membuat kita lupa akan hutang - hutang yang sudah jatuh tempo...
Salam ResepNila, salam Dapur Ngepul!

No comments