RESEP MAKANAN NASI AYAM GORENG BUMBU GULAI PALING ENAK TERENAK DI INDONESIA.

BAHAN :
  • 1 ekor Ayam pejantan
  • 2 liter Air
  • 100 ml Minyak goreng
  • 5 buah Cengkeh
  • 5 cm Kayu manis
  • 5 butir Kapulaga
  • 5 lembar Daun jeruk
  • 3 batang Serai
  • 3 lembar Daun salam
  • 1500 ml Susu cair putih
  • 3 batang Daun korokeling
BUMBU HALUS :
  • 10 siung Bawang merah
  • 5 siung Bawang putih
  • 10 buah Cabe merah keriting
  • 5 buah Cabe merah besar
  • 1 sdm Ketumbar
  • 1 sdt Jinten
  • 4 cm Lengkuas
  • 4 cm Kunyit
  • 5 buah Kemiri
  • 1 sdt Pala bubuk
  • 1 sdm Gula jawa
  • 4 cm Jahe
  • 1 sdm Air asam jawa
CARA MEMBUAT RESEP NASI AYAM GORENG BUMBU GULAI ENAK :
  1. Tumis semua bumbu halus lalu masukan ayam dan bahan lainnya kecuali air dan santan.
  2. Biarkan ayam menjadi matang, tuang air lalu rebus sampai mendidih.
  3. Tuangkan santan dan rebus dengan api kecil sampai mengental.
  4. Tumis bumbu gulai yang sudah jadi bersama nasi.
  5. Sajikan nasi goreng bersama ayam bumbu gulai terenak.

RESEP NASI AYAM GORENG BUMBU GULAI PALING ENAK

RESEP MINUMAN PANAS TEH TAHLUA NIKMAT

BAHAN :
  • 1 sachet Teh melati
  • 1 gelas Air
  • 1 butir Kuning telur
  • 2 sdm Gula pasir
  • 1 potong Jeruk nipis
CARA MEMBUAT MINUMAN PANAS TEH TAHLUA :
  1. Didihkan air lalu masukan teh melati.
  2. Siapkan gelas, campurkan kuning telur dan gula sampai mengembang.
  3. Tuangkan teh yang sudah mendidih ke gelas berisi kocokan telur.
  4. Sajikan bersama potongan jeruk nipis.

RESEP MINUMAN PANAS TEH TAHLUA


RESEP MASAKAN BENGKULU - RESEP REBUNG ASAM MASAK SANTAN KHAS BENGKULU KITO, NAH INILAH MAKANAN TOBO KITO ENAK.

BAHAN :
  • 500 gram rebung
  • 250 gram daging tetelan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 6 lembar daun jeruk purut
  • 1 potong asam kandis
  • 2 batang serai, memarkan
  • 3 lembar daun salam
  • 2 sendok the garam
  • 1 sendok the penyedap rasa, jika suka
  • 500 cc santan dari ½ butir kelapa
  • Minyak goreng secukupnya
BAHAN YANG DIHALUSKAN :
  • 3 buah cabai merah
  • 6 butir bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 3 cm kunyit atau jahe
  • 5 butir kemiri
CARA MEMBUAT REBUNG ASAM MASAK SANTAN ENAK :
  1. Tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan daging, daun kunyit, daun jeruk purut, asam kandis, serai, salam, garam, penyedap rasa, santan, rebung.
  2. Masak sampai matang, angkat. Hidangkan
Sajikan Sayur Rebung Asam Masak Santan Khas Bengkulu Kito Untuk 5 porsi ke Tobo Kito.

RESEP MASAKAN REBUNG ASAM MASAK SANTAN KHAS BENGKULU

RESEP MINUMAN - RESEP ES MUTIARA NIKMAT dan SEGAR

BAHAN :
  • Mutiara sagu
  • Gula jawa
  • Santan
  • Air daun pandan
CARA MEMBUAT ES MUTIARA ENAK :
  1. Rebus sagu dan daun pandan dengan air 300 ml
  2. Tunggu hingga air meresap dan sagu agak kental
  3. Rebus 2 biji gula jawa dengan air 350 ml
  4. Taruh sagu di gelas saji
  5. Tambahkan santan, gula jawa dan hias dengan daun pandan, Sajikan.
Selamat Menikmati Bersama Keluarga.

RESEP MINUMAN ES MUTIARA SAGU SEGAR NIKMAT

RESEP BUBUR TAPE YANG ENAK Ala kreasimasakan.blogspot.com

BAHAN :
  • tahu goreng 5 biji
  • tempe 1/4 kg
  • kentang 3 biji
  • garam merica
  • bawang putih
  • santan
  • kecap manis
  • cabe
  • tomat
  • selada
  • timun
CARA MEMBUAT BUBUR TAPE ENAK :
  1. Beras direbus air sampai menjadi bubur
  2. potong kentang menjadi dadu, rebus hingga setengah matang
  3. potong tahu dan tempe kotak-kotak
  4. masukkan minyak goreng
  5. tumis bawang merah dan bawang putih
  6. masukkan tahu, tempe, kentang lalu tumis hingga kecoklatan
  7. tambah merica 1/4 sendok teh, garam 1/4 sendok teh dan kecap manis 2 sendok makan
  8. tambahkan air 250 ml
  9. tunggu sampai air meresap ke makanan terakhir tambahkan santan kelapa 2-3 sendok maka. Sajikan

RESEP BUBUR TAPE ENAK

RESEP SEMUR TIGA SEKAWAN KHAS SAHABAT SEJATI ALA (SAHABATSEJATI.COM) ENAK

BAHAN :
  • 3 butir Telur bebek (rebus selama kurang lebih 12 menit, kupas kulit)
  • 1 buah Tahu (bagi empat)
  • 1 buah Kentang (bagi delapan)
  • 5 siung Bawang merah (haluskan)
  • 4 siung Bawang putih (haluskan)
  • 1 buah Cabe merah (buang biji, haluskan)
  • 5 butir Kemiri (sangrai, haluskan)
  • 1/4 sdt Jinten (haluskan)
  • 10 gr Gula merah (haluskan)
  • 1 lembar Daun salam
  • 3 butir Cengkeh
  • Pala secukupnya (diparut)
  • 1/2 buah Tomat (potong kotak berukuran kurang lebih 2 x 2 cm)
  • 500 ml Minyak goreng
  • 250 ml Air
  • 1/4 sdt Garam
  • 1/4 sdt Merica
  • 1 sdt Gula pasir
  • 1 sdt Kaldu ayam
  • 3 sdm Kecap manis
  • 1 buah Tomat (hiasan)
  • 1 batang Daun ketumbar (hiasan)
CARA MEMBUAT SEMUR TIGA SEKAWAN SAHABAT SEJATI ENAK :
  1. Goreng kentang dan tahu hingga berwarna keemasan. Angkat dan tiriskan.
  2. Tusuk tusuk telur yang sudah direbus menggunakan garpu, jangan terlalu dalam.
  3. Tumis bumbu bumbu yang sudah dihaluskan, tambahkan daun salam dan cengkeh, lalu tumis hingga wangi.
  4. Masukkan telur, kentang, dan tahu, lalu aduk hingga bumbu merata.
  5. Tambahkan air, lalu masukkan garam, merica, kaldu ayam, dan kecap manis. Aduk rata dan panaskan hingga kuah semur mendidih, cek rasa.
  6. Terakhir masukkan tomat, lalu kecilkan api dan biarkan selama kurang lebih 20 menit sambil sesekali diaduk.
  7. Tata rapi tomat dan daun ketumbar di atas piring untuk hiasan.
  8. Setelah 20 menit, matikan api dan cek rasa.
  9. Simpan semur di atas piring dan hias bersama dengan tomat dan daun ketumbar.
  10. Sajikan Makan bersama admin kreasimasakan.blogspot.com.

RESEP SEMUR TIGA SEKAWAN SAHABAT SEJATI

RESEP SEMUR IKAN TENGGIRI BAKAR ENAK dan Lezat

BAHAN :
  • 500 gr Ikan Tengiri (potong dengan ketebalan 2 cm,goreng)
  • Bawang merah 5 siung, bawang putih 4 siung, kemiri 5 butir, cabe merah 1 bh, jinten 1/4 sdt (haluskan)
  • 1 buah Tomat
  • 3 butir Cengkeh
  • 1 lbr Daun Salam
  • 1 buah Jeruk limau
  • 1 buah Jeruk nipis
  • 1/2 sdt pala bubuk
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt merica bubuk
  • 1 sdm Gula merah serut
  • 1 sdm Kaldu ayam
  • 4 S/D 5 sdm kecap manis Bango
Cara Membuat Semur Ikan Tenggiri Bakar Enak :
  1. Bumbui ikan tengiri dengan garam, merica, jeruk nipis, goreng hingga berwarna kecoklatan.
  2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, tambahkan tomat,cengkeh dan daun salam, lalu tumis kembali hingga wangi.
  3. Tambahkan sedikit air, lalu beri pala, garam,merica, kaldu ayam, gula merah, dan kecap BANGO. Aduk rata.
  4. Masukkan tengiri, setelah mendidih kecilkan api.
  5. Di tempat terpisah, campur KECAP BANGO dan jeruk limau.
  6. Angkat Ikan tenggiri oles dengan campuran kecap lalu bakar hingga wangi.
  7. Susun tenggiri dipiring saji lalu siram dengan kuah semur.


Selamat Pagi Semua. Selamat mencoba bagi penggemar blog Resep Makanan Kreasi Masakan. Saya juga mau masak Gehu Pedas nih nanti Saya share di blog ini. Sampai jumpa di acara berbagi resep selanjutnya.

RESEP SEMUR IKAN TENGGIRI BAKAR ENAK

RESEP MASAKAN SUMEDANG - RESEP CARA MEMBUAT TAHU SUMEDANG ASLI ENAK DAN CARA MENGGORENG TAHU KHAS SUMEDANG AGAR GARING KRISPI (CRISPY).

BAHAN :
  • Kedelai / Kedele
  • Air
  • Cuka Encer
  • Bibit Tahu
ALAT :
  • Mesin Penggiling Kedele
CARA MEMBUAT TAHU SUMEDANG ENAK :
  1. Kedele mula-mula dibersihkan dari kedele yang berlubang dan kotoran lainnya.
  2. Kedele yang bersih dan baik,kemudian direndam dalam air yang cukup. untuk kedele lokal direndam kira-kira 10 jam,kedele import cukup 4-5 jam saja.
  3. Setelah cukup lama direndam,kedele dicuci dengan air bersih 2-3 kali.
  4. Lalu ditiriskan hingga kesat.
  5. Kedele selanjutnya siap digiling menjadi bubur.
  6. Agar proses penggilingan berjalan lancar dan memberi hasil yang baik, ditambahkan air pada saat menggiling kedele.
  7. Bubur kedele selanjutnya digodog diatas tungku hingga mendidih.
  8. Busa yang timbul diatas bubur kedele yang mendidih,sebaiknya setiap kali dibuang.dan bubur dibiarkan mendidih selama 10 menit.
  9. Bubur kedele yang mendidih kemudian diambil dan disaring dengan kain kasa dan ampasnya dibilas dengan air bersih.
  10. Ampas dari saringan diperas, sampai sebanyak mungkin sari kedele terambil.
  11. Kemudian sari kedele digumpalkan dengan cara menambahkan cuka encer (1 : 5). batu tahu ,atau sisa air tahu yang telah didiamkan semalam, sambil terus diaduk secara perlahan.
  12. Dengan mendiamkan, akan terbentuk gumpalan-gumpalan yang agak besar, yang akan terus kebawah.
  13. Air diatas endapan tahu, dibuang sebanyak mungkin.
  14. Endapan tahu lalu dicetak,dengan memberi beban diatasnya Setelah 10-15 menit maka jadilah tahu yang kita inginkan.
Keterangan :
  • Alat untuk menggiling kedele bisa dibeli di toko-toko yang menjual mesin diesel.
  • Memeras kedele supaya kesat bisa ditindih dengan batu.
  • Cuka bisa dibeli di toko-toko kimia.
  • Untuk Air sangat mempengaruhi Rasa Tahu Sumedang.
Sumber : “Cara membuat tahu” Lembaga Kimia Nasional-LIPI.

Nah, Sudah jadi Tahu Sumedang nya sekarang bagaimana caranya mengolah atau menggoreng Tahu Sumedang sendiri di rumahagar supaya menjadi makanan yang enak dan crispy, sebenarnya cukup mudah,praktis dan sederhana.

BAHAN :
  • Tahu Sumedang ukuran ancak
  • Minyak Goreng harus banyak
BUMBU :
  • Royco
  • Bawang Putih
  • Air Sumedang Asli
ALAT :
  • Wajan Penggorengan harus besar
CARA MEMBUAT ATAU MENGGORENG TAHU SUMEDANG KRISPI ATAU GARING :
  1. Siapkan Tahu Sumedang yang sudah dibumbui dengan bumbu yang sudah disiapkan, rendamsekitar 1 Jam agar benar - benar meresap ke dalam tahu.
  2. Lalu siapkan wajan penggorengan dengan minyak kelapa kemudian panaskan dengan api besar sampai benar - benar panas kemudian masukan tahu sumedang.
  3. Lalu selamat menggoreng sampai garing dengan warna kecoklatan dan kelihatan garing (Crispy).
  4. Sajikan tahu panas Sumedang dengan sambal atau cengek/cabe rawit, tambah nikmat dimakan bersama lontong.
KETERANGAN :
Tahu Sumedang Paling Enak di Sumedang yaitu Tahu Sari Sumedang
Alamat : Jl. Padjajaran No.55 Legok Kaler - Paseh - Sumedang - Jawa Barat
Detail : 10 km dari kota Sumedang arah kota Cirebon. Sebelum Pertigaan Legok Sebelah kiri ada Vulkanisir Ban Subur sebelah kanan ada jual Ayam Goreng enak dan Cukur rambut Agus tanya aja Tahu Pak Awam disana sudah terkenal.
Tekstur : Tahu Sari atau Tahu Pak Awam dari segi tekstur sangat lembut dan bumbunya sangat enak dan apabila di goreng kulitnya garing dan renyah (Crispy)
Pemesanan : Banyak dari Jakarta dan Bandung sekitarnya

RESEP CARA MEMBUAT TAHU SUMEDANG ASLI DAN CARA MENGGORENGNYA AGAR GARING (CRISPY

Resep Masakan Bali - Resep PIE SUSU Rasa Vanilla ini didapat dari bocoran BALI PIE SUSU yang beralamat di Jalan Nangka gang Nuri Denpasar cocok untuk oleh-oleh Khas Bali Asli, Kami pun dulu sekeluarga tinggal di Denpasar di Jalan Tukad Batang Hari. Mari kita intip Resep Rahasia Asli khas Balipiesusu.com Kami rasa mudah untuk membuatnya sendiri di rumah :

BAHAN :
BAHAN KULIT :
  • 250 gr terigu
  • 200 gr mentega
  • Serbuk vanila
  • 1 butir telur
CARA MEMBUAT KULIT PIE :
  1. Campur semua bahan, aduk dengan tangan hingga adonan tidak lengket diwadah.
  2. Gunakan adonan untuk melapisi bagian dalam dan sisi loyang, sisihkan. Setelah matang, kulit ini akan jadi base kue nya.
BAHAN ISI :
  • 400 gr susu kental manis putih, atau 1 kaleng susu kental manis putih
  • 4 sdm tepung maizena
  • Serbuk vanila
  • 4 butir telur
  • Sesuai takaran kaleng susu
CARA MEMBUAT PIE SUSU BALI ASLI RASA VANILLA ENAK :
  1. Campurkan susu, tepung maizena dan serbuk vanila. Aduk dengan spatula hingga tercampur rata.
  2. Masukkan telur satu per satu sambil di aduk agar tercampur rata.
  3. Masukkan air, aduk rata.
  4. Tuang adonan isi kedalam loyang yang sudah dilapisi adonan kulit.
  5. Panggang dalam oven kira-kira selama 60 menit dengan suhu 170 derajat.
Menggunakan Cetakan Standar jadinya kira-kira 25 Pie Susu Segar Rasa Vanilla yang sangat enak

RESEP BALI PIE SUSU ENAK RASA VANILA OLEH-OLEH KHAS BALI ASLI

RESEP RICA - RICA CAKAR AYAM ENAK

BAHAN :
  • 5 buah lombok ijo
  • 1/2sendok teh merica
  • 3 sendok makan saus sambal
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1 buah jeruk nipis
  • 1 buah jeruk manis (diambil kulitnya)
  • 2 batang sereh
  • 3 batang daun bawang
  • 5 buah ceker ayam
  • 5 sendok makan kecap manis
  • 5 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 2 lembar daun pandan
  • 1 buah tomat
  • nanas secukupnya
  • daun selada
  • minyak goreng
  • air putih
CARA MEMBUAT RICA - RICA CAKAR AYAM ENAK :
  1. Rebus cakar selama 4 menit bersama daun pandan, daun serai, 1 sendok makan garam, 1/2sendok merica dan 1/2jeruk kemudian tiriskan
  2. Goreng cakar dengan bawang putih dan 2 sendok kecap manis kemudian tiriskan
  3. Tumis bahan-bahan bumbu : bawang putih 4 siung, bawang merah 5 siung, cabe 4-5 biji, merica, daun serai, daun pandan 2 biji, kaldu cakar, jeruk nipis 1 biji
  4. Tunggu hingga air kaldu meresap ke bumbu
  5. Tambahkan saus sambal, kecap manis dan nanas
  6. Masukkan cakar ke dalam bumbu
  7. Aduk hingga mencampur dengan bumbu

RESEP RICA - RICA CAKAR AYAM ENAK

Resep Kue Macaroon Enak Ala Detikfood Sederhana dan mudah dibuat sendiri di rumah

BAHAN :
  • 300 g almond powder
  • 300 g icing sugar/gula bubuk
  • 110 g putih telur
  • ½ sdt pewarna kue sesuai selera
  • 300 g gula pasir
  • 75 g air
  • 110 g putih telur
ISIAN (Rose and Lavender)
  • 550 g white chocolate
  • 275 g liquid cream/krim segar
  • 50 g glucose
  • 5 tetes aroma rose atau lavender
ISIAN BASIC (Mint Kafir Lime)
  • 550 g white chocolate
  • 275 g liquid cream/krim segar
  • 50 g glucose
  • 5 tetes aroma mint
  • 1 lembar kulit jeruk purut
ISIAN BASIC (Lemongrass Violet)
  • 550 g white chocolate
  • 275 g liquid cream/krim segar
  • 50 g glucose
  • 50 g lemon grass
  • 5 g violet aroma
ISIAN BASIC (Passion Fruit Banana)
  • 550 g white chocolate
  • 125 g liquid cream
  • 150 g passion fruit and banana pure
  • 50 g glucose
CARA MEMBUAT KUE MACAROON SEDERHANA :

Macaroon :
  1. Campur almond powder dan icing sugar, tambahkan putih telur, aduk rata.
  2. Tambahkan pewarna makanan ( berupa paste atau powder)
  3. Rebus air dan gula pasir sampai mencapai suhu 118 C, dan tuangkan ke dalam putih telur.
  4. Kocok dengan mikser sampai kaku.
  5. Campurkan kedua adonan tersebut sampai rata dan halus.
  6. Siapkan tray, lapisi Silvat atau kertas roti, kemudian dengan piping bag, semprotkan bentuk bundar.
  7. Biarkan istirahat di atas tray, selama satu jam dan bakar pada suhu 160 C. selama 12 – 14 menit
  8. Pembuatan adonan Isian (filing) lelehkan white chocolate , tambahkan cream panas dan glucose. Campur sampai rata, dan tambahkan flavor/aroma seperti lavender, rose, mint kafir lime, lemongrass atau dapat menggunakan fruit Jam, Mouseline cream dan variasi lainnya
  9. Oleskan adonan Isi di bagian bawah kue lalu satukan dengan kue lainnya.
Sajikan. Kue Macaroon untuk 40 buah

RESEP KUE MACAROON ALA DETIKFOOD